28 June 2014

Prabowo: Kita Tidak Perlu Kartu Ini Kartu Itu

DENPASAR, KOMPAS.com - Calon presiden Prabowo Subianto mengatakan, selama dua periode masa kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, sejumlah sektor yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat kecil sudah cukup diperhatikan. Terutama, kata Prabowo, dalam hal peningkatan kesehatan maupun pendidikan masyarakat.
"Kita juga berterima kasih kepada pemerintah Pak SBY yang ingin memberikan perlindungan kepada orang miskin," kata Prabowo saat menyampaikan orasi di Lapangan Lumintang, Denpasar, Bali, Sabtu (28/6/2014).
Dalam orasi tersebut, Prabowo juga sempat mengkritisi visi misi rivalnya, Joko Widodo, yang seolah kurang menganggap keberhasilan pemerintahan SBY. Menurutnya, apa yang sudah dilakukan SBY sudah cukup baik.
Meski memang ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan agar pemerintah semakin maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Jadi tidak usah pakai kartu ini kartu itu. Kita akan memperbaiki seluruh jasa kesehatan dan pendidikan di Indonesia," katanya.
Seperti diketahui, dalam setiap debat kandidat calon presiden yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jokowi kerap memperkenalkan Kartu Indonesia Sehat dan Kartu Indonesia Pintar. Kedua kartu tersebut merupakan pengembangan atas program Jokowi semasa masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, yakni Kartu Jakarta Sehat dan Kartu Jakarta Pintar.

1 comment:

  1. Situs casino termurah dan juga terpercaya
    Menang berapapun akan diBAYAR

    Hanya dengan deposit 20 ribu raih kesempatan menang JUTAAN RUPIAH perhari nya ^^

    hanya di MANDIRICASINO 1 akun banyak permainan ^^
    -SLOT
    -SABUNG AYAM
    -SICBO
    -BACARAT
    -ROULLETE
    -AFB SPORT
    -DRAGON TIGER

    PROMO MANDIRI CASINO
    CASHBACK
    REFERALL
    TURN OVER



    dan masih banyak lainnya^^

    Untuk Info lebih lanjut bisa langsung contact kami
    Whats app : +6285280375817
    Line : mandiricasinosukses

    ReplyDelete

http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih