29 October 2014

Rizieq Shihab Tak Diundang Silaturahmi Ulama dengan Ahok, Ini Penjelasan DKI

Kompas.com/Kurnia Sari AzizaWakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (tengah) bersama istri, Veronica Tan menggunakan baju adat khas Betawi, saat Lebaran Betawi, di Monas, Minggu (14/9/2014). Di samping kanan Basuki turut hadir Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Unggung Cahyono.

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak mengundang Front Pembela Islam beserta Imam Besar FPI Rizieq Shihab dalam acara silaturahmi ulama dan umaro bersama Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama. 

Hal itu diungkapkan oleh Asisten Sekda bidang Kesejahteraan Masyarakat DKI Jakarta Bambang Sugiyono. [Baca: Di Depan Ahok, Imam Masjid Istiqlal Pelesetkan Jakarta "Kota BMW"]

"Biro Dikmental (Pendidikan Mental Spiritual) sudah berkoordinasi dengan MUI DKI dalam menentukan ulama yang diundang dalam silaturahmi. Infonya memang yang bersangkutan (FPI) tidak dihubungi karena tidak termasuk yang diundang," kata Bambang, kepada Kompas.com, di Balaikota, Rabu (29/10/2014). 

Adapun yang diundang sebanyak 150 ulama dari lima wilayah Ibu Kota. Pada kesempatan berbeda, Kepala Biro Dikmental DKI Budi Utomo menjelaskan acara silaturahmi itu untuk memfasilitasi keinginan ulama audiensi bersama Basuki. 

Silaturahmi ini, kata dia, merupakan acara tahunan untuk memperingati Tahun Baru Hijriah. Menurut dia, keputusan DKI untuk tidak mengundang FPI, buka karena sikap mereka yang menolak dilantiknya Basuki menjadi gubernur DKI. 

"Kalau FPI memang kebetulan tidak diundang, mungkin akan diundang di forum silaturahmi berikutnya," kata Budi. 

Di sisi lain, pada laman Facebook Rizieq Shihab, ia menyerukan kepada alim ulama untuk tidak memenuhi undangan Basuki. Seruan itu disampaikannya pada Senin (27/10/2014) lalu. 

Bahkan, pada lamannya disebutkan, tokoh agama yang datang pada silaturahmi ini berarti mendukung Basuki yang berbeda keyakinan menjadi gubernur DKI. 

Pada laman itu, Rizieq juga menyampaikan berbagai tudingan kepada Basuki dan mencantumkan ayat suci. 

No comments:

Post a Comment

http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih