11 November 2014

Obama kepada Jokowi dan Iriana: Ikan Bakar di Puncak Masih Buka?

Beijing, - Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana sempat berbincang bincang ringan sebelum sesi foto pemimpin APEC di China. Salah satu obrolan yang muncul adalah tentang ikan bakar di kawasan Puncak, Jabar. Kok bisa?

Obama dan Jokowi kembali kembali bertemu setelah sempat menggelar pertemuan bilateral siang tadi di hotel Westin, Beijing, Tiongkok, Senin (10/11/2014). Kali ini, pertemuan di arena watercube, tempat sesi foto dan makan malam.

Satu per satu dari puluhan pemimpin negara-negara APEC datang ke arena tersebut. Kemudian mereka berkumpul di sebuah area dan saling berbincang hangat. Salah satu yang tampak mengobrol adalah Jokowi dan Obama. Dalam kesempatan itu, pak presiden sempat memperkenalkan Iriana ke presiden kulit hitam pertama di AS itu.

Lalu, apa obrolan mereka selama hampir 5 menit itu?

"Dia nanya ikan bakar di Puncak itu masih buka? Saya jawab masih buka, bahkan tambah banyak," jawab Jokowi sambil tertawa.

"Ngomong-ngomong kalau dengan presiden Obama ngomong yang ringan. Saya juga beri tahu bahwa oficial resident kita hanya 100 meter dari sekolahmu (di Menteng)," tambahnya.

Lalu, kata Jokowi, Obama mengobrol dengan Iriana. Saat itu, pria yang pernah bersekolah SD di Menteng itu bicara bahasa Indonesia.

"Aku sudah ngantuk," tutur Jokowi menirukan ucapan Obama.

"Aku sudah kenyang. Tadi sudah makan di hotel, aku sudah kenyang," tambah Jokowi lagi soal ucapan Obama.

Menurut Jokowi, ingatan Obama tentang Indonesia masih hebat. Termasuk soal bahasanya.

Obama sebelumnya sudah menyatakan, ingin bersahabat dengan Jokowi baik secara pribadi maupun kenegaraan. Hubungan Indonesia dan Amerika Serikat diharapkan dapat terus meningkat lewat kerjasama bilateral. Dalam beberapa hari ke depan, Obama dan Jokowi akan sering bertemu di forum seperti KTT ASEAN, KTT Asia Timur dan KTT G-20.

No comments:

Post a Comment

http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih