JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, Jakarta terbuka bagi para pendatang baru, asalkan pendatang itu memiliki modal materi dan keterampilan untuk bekerja di Ibu Kota.
Pria yang akrab disapa Ahok itu mengambil contoh pendatang yang akan bekerja sebagai pembantu rumah tangga (PRT). Banyak warga, terutama ibu-ibu, yang berpesan kepada para PRT sebelum mudik, untuk membawa teman-teman mereka ke Jakarta. Teman-temannya itu juga akan dipekerjakan sebagai PRT.
Menurut pria yang akrab disapa Ahok itu, para PRT ini biasanya ditampung dan menginap di rumah majikan mereka masing-masing serta tidak berdampak pada munculnya kawasan kumuh.
"Orang mengadu nasib di Jakarta juga boleh, tetapi harus tinggal sama saudara atau teman-teman kamu di Jakarta. Kalau kamu berhasil, kita izinin tinggal di Jakarta. Kalau enggak berhasil, ya mesti pulang kampung," kata dia.
No comments:
Post a Comment
http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih