11 April 2014

Makan Malam dengan Mega, Jokowi Diskusi Soal Cawapres

Jakarta -Selama dua jam, capres PDIP Joko Widodo berada di rumah Megawati Soekarnoputri di Kebagusan, Jakarta Selatan. Jokowi mengaku berdiskusi soal cawapres sambil makan malam.

"Cuma makan malam," kata Jokowi dari dalam mobil Innova putih di Kebagusan, Jaksel, Jumat (11/4/2014).

Awalnya Jokowi tetap keukeuh hanya makan malam saja dengan Mega. Namun setelah terus didesak, Jokowi baru mau menjelaskan apa isi pertemuannya.

"Mengenai cawapres, kerjasama dengan partai-partai yang lain," lanjutnya.

Jokowi meninggalkan rumah Mega sekitar pukul 21.50 WIB. Sebelumnya dia tiba pukul 19.50 WIB

Jakarta - Gubernur DKI Joko Widodo datang ke rumah Megawati Soekarnoputri di Kebagusan, Jakarta Selatan. Di dalam rumah, diketahui ada Mega dan Wasekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Jokowi yang naik mobil Toyota Innova putih langsung masuk ke dalam rumah Mega sekitar pukul 19.50 WIB, Jumat (11/4/2014). Begitu mobil masuk, pintu gerbang pun langsung ditutup kembali.

Jokowi yang memakai kemeja putih terlihat duduk di tengah. Kaca nya sempat diturunkan. Namun mobil yang bergerak cepat membuat tidak bisa terlihat dengan siapa Jokowi duduk.

Ada dua mobil pengawal dan satu motor Patwal dari Dishub DKI yang membuntuti Jokowi. Namun mereka semua parkir di luar dan tidak ikut masuk bos nya ke dalam.

Belum diketahui untuk urusan apa Jokowi mendatangi rumah Mega malam-malam. Di dalam rumah sendiri sejak sore tadi sudah ada Hasto.

Mega sendiri tidak dijadwalkan menerima tamu. Orang yang tercatat datang ke rumah Mega siang tadi hanyalah Wakil Ketua Umum DPR Pramono Anung.

Megawati, Hasto dan Jokowi Gelar Pertemuan Tertutup di Kebagusan


Jakarta - Calon presiden dari PDIP, Joko Widodo datang ke rumah Megawati Soekarnoputri di Kebagusan, Jakarta Selatan. Pertemuan dua orang penting di PDIP ini pun berlangsung tertutup.

Sebenarnya bukan hanya mereka berdua yang ada di Kebagusan. Sejak sore tadi, Wasekjen PDIP Hasto Kristiyanto sudah ada di rumah Mega. Dia datang dengan menumpang taksi.

Entah apa yang bakal menjadi pembicaraan mereka bertiga. Namun saat mobil yang ditumpangi Jokowi masuk ke rumah Mega, pintu gerbang langsung ditutup.

Jokowi sendiri naik mobil Toyota Innova putih dan tiba sekitar pukul 19.50 WIB, Jumat (11/4/2014). Jokowi yang memakai kemeja putih terlihat duduk di tengah. Kaca mobilnya sempat diturunkan. Namun mobil yang bergerak cepat membuat tidak bisa terlihat dengan siapa Jokowi duduk.

Ada dua mobil pengawal dan satu motor Patwal dari Dishub DKI yang membututi Jokowi. Namun mereka semua parkir di luar dan tidak ikut masuk bos nya ke dalam.

No comments:

Post a Comment

http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih