Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintahan DKI Jakarta Arifin baru saja dilantik menggantikan pejabat sebelumnya Ika Lestari Adji. Apa yang akan dia benahi?
"Saya pikir mau mempelajari dulu program yang sudah ada sebelumnya, kan sedang disusun, kan anggaran sudah ada," ujar Arifin saat dihubungi detikcom, Jumat (1/7/2016) malam.
Selain itu, ia mengatakan program pembangunan rusun DKI Jakarta yang telah ada akan dilanjutkanya karena telah ada anggaran sebelumnya. Dia juga akan menaikkan tingkat pengawasan dengan mengecek dan teliti sebelum melakukan pembelian tanah.
"Kemudian dalam perencanaan pembangunan rusun DKI tinggal diteruskan. Pengwasan juga ditingkatkan lagi, itu pasti," kata mantan Wakil wali kota Jakarta Pusat ini.
Arifin mengaku telah bertemu dengan para anggota Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintahan DKI Jakarta untuk mengingatkan sikap hati-hati dalam pembebasan lahan. Menurutnya, setiap stakeholder terkait harus dilibatkan agar jelas diketahui siapa pemilik tanah dan kejelasan dokumen.
"Langkah pertama kita sudah bertemu anggota di Dinas Perumahan, saya ingatkan kalau ada pembebasan lahan harus hati-hati dan betul-betul cek, terkait dokumen, surat-surat. Kemudian ikut sertakan BPN dan aparat petugas setempat yang berpotensi menilai siapa di lingkungan setempat," ujar Arifin.
Selanjutnya, menurut Arifin, tiap petugas harus memastikan bagaimana kondisi lahan yang akan dibeli karena beberapa lahan ada yang tidak terawat atau berbeda-beda. jadi harus dipastikan bagaimana kondisi lahan yang akan dibeli.
Ia mengingatkan agar tidak ada pejabat yang memiliki kepentingan terkait mafia tanah. Terkait kondisi tanah bersengketa atau tanah yang rawan bermasalah, Arifin mengatakan petugas harus berhati-hati dalam membeli.
"Jadi harus tahu kondisi tanahnya seperti apa. Berikutnya jangan ada punya kepentingan, apalagi bekerja sama dengan oknum-oknum mafia tanah. Kita teliti (tanah bersengketa), status tanahnya meragukan bahwa tanah itu mungkin gimana, sebaliknya diteliti lagi sebenarnya punya siapa, kita pembebasan tanah ingin yang betul clear dan jelas," ujar Arifin.
No comments:
Post a Comment
http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih