Seorang warga menyerahkan rumah kepiting yang dibuatnya sendiri kepada calon wakil gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (1/12/2016). Dia mengaku sudah empat kali bolak-balik ke Rumah Lembang untuk bertemu Djarot dan menyerahkan rumah kepiting tersebut.
"Saya tidak ke mana-mana, hanya nyari Bapak. Ke sini saya sudah empat kali," kata pria tersebut.
Djarot menerima rumah kepiting tersebut. Djarot menuturkan, rumah-rumah kepiting yang dibuat itu akan digunakan untuk budidaya kepiting.
"Iya sudah kami terima rumah kepiting yang nanti akan kami taruh di hutan-hutan bakau kita sehingga kita bisa memproduksi kepiting," kata Djarot.
Sebelum bertemu di Rumah Lembang, Djarot sudah bertemu dengan pria tersebut, yang tidak disebutkan namanya, dan warga produsen rumah kepiting lainnya. Djarot meminta warga pembuat rumah kepiting itu untuk menjaga budidaya kepiting. Dia menyebut akan turun ke lapangan untuk melihat budidaya kepiting tersebut.
"Kami pernah ketemu di Balai Kota. Ini hasilnya, bagus sekali. Ini harus dijaga oleh komunitas di sana supaya begitu besar nanti tidak diambil orang," kata Djarot.
Hari Kamis ini Djarot menggantikan Ahok menerima warga karena Ahok memenuhi panggilan Mabes Polri untuk pelimpahan tahap dua berkas terkait dugaan kasus penistaan agama ke Kejaksaan Agung.
No comments:
Post a Comment
http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih