Calon wakil gubernur DKI Jakarta,Djarot Saiful Hidayat, blusukan ke Kelurahan Tengah dan Pasar Induk Kramatjati, Jakarta Timur, Kamis (1/12/2016) sore.
Di Pasar Induk Kramatjati, Djarot berkeliling di kios pedagang buah. Di kios para pedagang durian, Djarot mampir, membeli beberapa buah durian dan memakannya di sana.
"Enggak enak. Jangan yang masuk angin, udah masuk (angin) nih," kata Djarot saat mencoba durian yang akan dibelinya.
Pedagang durian tersebut kemudian mencarikan durian yang lain. Djarot kembali mencicipinya. "Ini boleh, baru (enak)," kata Djarot lagi.
Sambil menyantap durian, Djarot tetap melayani warga yang ingin berfoto bersamanya. Dia juga bercengkrama dengan warga dan para pendukungnya di sana.
No comments:
Post a Comment
http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih