26 May 2016

'Cinta' Lama PDIP-Gerindra Bersemi Kembali Jelang Pilgub DKI

PDIP dan Gerindra menjejaki koalisi Pilgub DKI. Ini bukan kali pertama kedua parpol bersama di Pilgub DKI, tahun 2012 silam PDIP dan Gerindra menjalin 'cinta' dalam koalisi mengusung Jokowi-Ahok di pilgub DKI.

Meski pernah sangat mesra di Pilgub DKI 2012 silam, hubungan PDIP dan Gerindra terpisah di Pilpres 2014. Kala itu PDIP bersama KIH mengusung Jokowi-JK, sementara Gerindra bersama KMP mengusung Prabowo-Hatta.

Kini Pilpres 2014 telah lama berlalu. KMP dan KIH tak sekental dulu lagi. PDIP dan Gerindra pun kembali mencair dan mulai menjajaki koalisi bak cinta lama bersemi kembali.

"Dalam pengalaman Pilkada 2015 menang di 36 dapil. PDIP berkoalisi dengan 11 parpol dan kita sangat dinamis menurut lapangan. Beda strategi kan wajar. Jadi ya terbuka lebar untuk itu (koalisi dengan Gerindra)," kata Plt Ketua DPD PDIP DKI Bambang DH dalam konferensi pers usai pertemuan tertutup dengan petinggi Gerindra DKI di Kantor DPD PDIP di Tebet, Jakarta, Kamis (26/5/2016).

Sinyal senada disampaikan Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta M Taufik. "Nanti 2017 kita tambah 1 jadi 37 menang dapil. Saya kira bisa diulang sesuatu yang baik itu. Sama-sama ingin menguatkan kepartaian itu dan ingin pemimpin yang beradab," katanya.

Keduanya memang telah sepakat untuk mencari sosok cagub DKI terbaik. Kriteria beradab yang ditekankan, meski mereka tak langsung menyinggung sosok incumbent yakni Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Mereka juga belum mau buka suara soal sosok yang bakal diusung di Pilgub DKI emndatang.

"Belum ada perkembangan, kita akan melaporkan berbagai pada DPP. Nanti akan intens akan akhirnya keputusan ada dipucuk pimpinan," kata Taufik.

Sama seriusnya seperti penjajakan koalisi keduanya, PDIP dan Gerindra juga punya keyakinan besar menumbangkan incumbent. Lalu apakah koalisi PDIP dan Gerindra bakal benar-benar terwujud dan mampu menumbangkan Ahok yang pernah mereka usung sama-sama di Pilgub DKI 2012 silam? 

No comments:

Post a Comment

http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih