17 August 2014

Pantau Perkembangan Jakarta, Ahok Mangaku Punya 13 Handphone

Dok Detikcom
Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku memiliki 13 handphone. Belasan handphone tersebut digunakan Ahok untuk memantau kesejahteraan warga Ibu Kota.

"Walaupun saya tidak blusukan saya tetap bisa memantau. Saya menerima laporan-laporan (dari bawahan) melalui sms," kata Ahok dalam diskusi di sela-sela launching TV Streaming KPK, di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, Minggu (17/8/2014).

Sebagai bukti bahwa laporan dari satuan kerja perangkat daerah (SKPD) bukan omong kosong, Ahok pun meminta dikirimkan foto melalui fitur Blackberry Massenger. Oleh sebab itu BBM ini menjadi salah satu favorit Ahok untuk berkomunikasi dengan bawahan-bawahannya.

Terkait 13 handphone, tentu bukan Ahok sendiri yang mengurus. Namun ada orang-orang tertentu yang bertugas untuk mengurus laporan-laporan SKPD tersebut.

"Saya suka dengan fitur autotext. Jadi nanti mereka tinggal menjawab laporan-laporan dengan autotext yang ada. Kecuali jika butuh jawaban yang berbeda mereka lapor ke saya," tutur Ahok.

No comments:

Post a Comment

http://www.youtube.com/user/dimensinet
http://www.youtube.com/user/MrLovemata
https://twitter.com/LoVeMaTa
Mohon untuk di Jempol dan di SUBSCRIBE yah gan. Terima Kasih